Menabung Uang
Menabung Uang

Bloobs.id – Di usia dua puluhan, masih banyak orang yang tidak tahu cara mengelola uang. Ada pemasukan sedikit, langsung dibelanjakan. Akhirnya, ketika masuk usia senja, mereka menyesal karena tidak punya tabungan atau aset berharga.

Padahal, memahami keuangan sebenarnya perlu dipahami sejak muda. Mulai dari cara mengelola, menghindari jeratan pinjaman online, mengajukan kredit, hingga hal-hal sederhana seperti menabung dan berinvestasi dengan baik dan benar.

Gak heran, karena di bangku sekolah dulu, pelajaran tentang keuangan mungkin hanya sebatas teori dan sekadar mengantarkan sampai di ujian akhir sekolah saja. Kini saatnya kamu belajar tentang keuangan untuk menghadapi ujian kehidupan.

Berikut ini beberapa pelajaran penting tentang keuangan yang perlu kamu pahami agar tidak menyesal di kemudian hari.

  1. Jangan menunggu kaya untuk menabung dan berinvestasi

Demi mewujudkan kondisi finansial yang stabil dan sehat di masa depan, kamu perlu membiasakan diri untuk menabung dan investasi.

Gak harus menunggu bergelimang harta dan kaya raya, menabung dan investasi bisa kamu mulai hari ini. Gak perlu nanti-nanti. Ingatlah bahwa menabung dan investasi adalah usaha jangka panjang, lebih baik segera mulai dari usia muda.

  1. Meskipun saldo rekeningmu banyak, bukan berarti harus menghabiskannya

Melihat saldo rekening yang melimpah, kamu kerap tergoda untuk menghabiskannya. Beli wishlist ini, jajan itu, traktir sini, borong situ. Memang itu uangmu sendiri, sih, dan kamu bebas untuk menggunakannya sesuka hati.

Tapi bukan berarti kamu harus terus-menerus menghabiskannya tanpa menyisihkan uang untuk menabung dan investasi. Kalau begitu terus, kapan kayanya? Cepat sadar sebelum terlambat!

  1. Gak perlu berganti gadget tiap ada model baru

Merasa gadget kamu sudah ketinggalan zaman, kamu langsung tertarik ganti dengan keluaran terbaru biar kekinian. Padahal tahun lalu, alasan kamu juga begitu.

Jika kamu terus-terusan mengikuti tren, gak akan ada habisnya. Teknologi selalu berkembang dari tahun ke tahun. Pasti ada saja yang baru.

Jadi, kamu harus bisa lebih bijak dalam menghadapinya. Kamu baru bisa ganti ketika ponsel kamu mungkin sudah berumur 3-5 tahunan dan tidak dapat update software terbaru. Atau sudah lemot dan tak bisa melayani kebutuhan aktivitasmu.

  1. Ketahui pentingnya compound interest

Compound interest sering disebut sebagai bunga berbunga, merupakan bunga yang dibayarkan berdasar jumlah dana pokok, ditambah bunga terakumulasi dari waktu ke waktu yang diperoleh sebelumnya.

Jadi, semakin dini kamu mulai menabung dan berinvestasi, compound interest yang kamu dapatkan di masa depan juga semakin melimpah!

  1. Menabung di bank yang paling menguntungkan

Jangan sekadar menabung tanpa memperhatikan keuntungan yang kamu dapat. Jika tak cermat dalam memilih, menabung di bank kadang tidak membuat uangmu berkembang.

Untuk itu, kamu perlu mencari bank yang paling menguntungkan, seperti Bank Neo Commerce. Melalui aplikasi neobank, kini menabung jadi semakin nyaman. Buka rekeningnya bisa sambil rebahan, dan dapat cuan berlimpahan.

Dengan tabungan Neo NOW, kamu bebas dari biaya admin bulanan dan biaya transfer antarbank, bunga tinggi hingga 6%, dan tanpa minimal setoran. Bunganya bahkan cair harian, lho.

Sudah tahu kan beberapa pelajaran penting tentang keuangan di usia dua puluhan? Coba resapi kembali, agar kesalahan-kesalahan dalam mengelola keuangan tidak terulang kembali.

Mumpung masih muda, mari cari cuan sekuat tenaga, atur keuangan sebaik mungkin, agar di masa tua bisa leha-leha dengan nyaman!

Baca Berita Lainnya di Google News
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Stay tuned

You May Also Like
Upah Minimum Provinsi (UMP)

Penyebab Gaji Kamu Cepat Habis, Jangan Dibiasakan!

Bloobs.id – Hal yang paling ditunggu setelah sebulan bekerja adalah gajian. Namun…
Hukum 1 Newton

Hukum Satu Newton

Hukum fisika merupakan hukum alam yang dapat menggambarkan perilaku alam semesta dan…

Ramai Tentang Flexing di Medsos, Nih Penjelasan Singkat Efek dan Ciri-cirinya

Bloobs.id – Bersosialisasi dan menjalin hubungan pertemanan sangat penting bagi kehidupan. Di…

5 Kebiasaan Hidup yang Bakal Bikin Kamu Sulit Sukses

Bloobs.id – Dalam menjalani hidup, kita semua pasti melakukan banyak hal yang…

Investasi Jangka Panjang yang Jadi Ladang Cuan Aman dan Nyaman!

Bloobs.id – Bagi calon investor yang berencana untuk memulai investasi dan menjadi…